Cara membuat Sayur Bekasem

19.55 0 Comments


Pada saat lebaran atau Hari Raya Idul Fitri memang banyak sekali makanan enak tetapi terkadang males makan karena bosan atau sudah jenuh kali sama makanan enak hehee...  

Jika Anda ingin bangkitkan selera makan sebaiknya buat sayur bekasem dijamin deh nafsu makan Anda akan bertambah dan berikut cara membuatnya.

BAHAN:
- 200 gram pepaya muda, potong dadu sedang
- 150 gram nangka muda, iris dadu kecil
- 100 gram kacang panjang, potong 5 cm
- 50 gram melinjo tua
- 50 gram daun melinjo
- 800 ml air

BUMBU YANG DIHALUSKAN:
1 sdm cabai merah iris
1 sdm bawang merah iris
1 sdt cabai rawit merah iris
1 sdt terasi
1 sdt garam

CARA MEMBUAT SAYUR BEKASEM:
1. Rebus air di panci, masukkan pepaya muda, melinjo, nangka iris, dan bumbu yang dihaluskan. Masak hingga sayuran empuk.
2. Masukkan semua bahan, rebus kembali hingga kacang panjang matang. Masukkan daun melinjo, diamkan sebentar dan angkat.
3. Apabila sudah di angkat, hidangkan sayur dengan hangat-hangat.


0 komentar: